Kondisi gografis alam ini cocok ditanami pohon kelapa. Tidak heran banyak masyarakat berpenghasilan pokok memanfaatkan hasil dari pohon kelapa. Bagian yang paling populer dimanfaatkan warga adalah nira. Nira pohon kelapa ini kemudian diolah menjadi gula merah atau gula nira. Adapun buah kelapa kurang dimanfaatkan, pada umumnya warga akan menjual kelapa pada pengepul yang datang secara berkala dengan harga murah. Padahal buah kelapa dapat diolah menjadi produkturunan dengan nilai jual yang lebih tinggi, contohnya briket arang kelapa.
Secara teori,Areng Briket adalah arang yang diolah lebih lanjut sehingga mempunyai daya serap yang tinggi terhadap bahan yang berbentuk larutan atau uap.Briket arang dapat dibuat dari berbagai macam bahan seperti sekam padi, kayu, serbuk gergaji, bongkol jagung dan tempurung kelapa.
Briket arang kelapa Indonesia memiliki potensi ekspor yang besar. Salah satu faktornya adalah kualitas briket kelapa Indonesia yang dinilai terbaik oleh pasar Internasional. Briket arang batok kelapa merupakan bahan bakar alternatif yang kerap digunakan untuk memasak terutama untuk memanggang bahan makanan seperti di Eropa, di negara Timur Tengah digunakan untuk keperluan rokok pipa shisha, sedangkan di Asia seperti di Korea Selatan dan Jepang briket arang kelapa digunakan untuk keperluan memasak di restoran, dikarenakan produk briket arang batok kelapa asal Indonesia dapat menghasilkan panas yang lebih besar dibandingkan dengan briket batu bara ataupun arang dari bahan tanaman bakau. Selain itu, briket dari arang batok kelapa juga lebih aman, ramah lingkungan, karena tidak merusak tanaman seperti tanaman bakau serta tidak menimbulkan asap. Apalagi, terkait dengan isu pemanasan global yang sangat sensitif.
Dengan peluang pasar ekspor yang besar, itu berarti kebutuhan bahan baku batok kelapa pun akan semakin besar. Peluang itu seharusnya dapat ditangkap oleh pelaku usaha kecil dan menengah untuk memanfaatkan batok kelapa. Briket arang kelapa merupakan satu-satunya pasar dimana demand lebih tinggi dari supply, yakni banyaknya permintaan yang tidak dapat dipenuhi dikarenakan terbatasnya bahan baku.
Dengan kondisi seperti itu sudah pasti banyak yang menghasilkan kelapa, briket arang kelapa dapat menjadi potensi yang besar untuk di kembangkan,nah demikian sobat sekilas tentang areng briket jika anda berminat bisa melakukan pemesanan secara online Disini